Thursday, October 1, 2015

TERAPI HERBAL UNTUK ASAM URAT DAN REMATIK

Berlebihnya asam urat dan obesitas, dapat menimbulkan beberapa penyakit architis. Kebanyakan diderita oleh kaum Pria, karena secara kodrati kadar asam uratnya lebih tinggi dari pada wanita.

Belum banyak obat medis yang dapat mengurangi kadar asam urat dalam darah, namun banyak pilihan ramuan tanaman obat yang bisa digunakan diantaranya Terapi Herbal Untuk Asam Urat dan Rematik Yang Kami Hadirkan untuk para Pembaca semua diantaranya sebagai berikut :

TERAPI HERBAL  UNTUK ASAM URAT DAN REMATIK SERI 1

A. Terapi Herbal dengan Kemuning, Tembelekan
ambil 3 gr daun kemuning, 6 gr akar tembelekan kemudian direbus dalam 110 ml air dan air rebusannya diminum sekaligus lakukan selama 7 hari berturut -turut.

B. Terapi Herbal dengan Sosor Bebek
30 gr tanaman sosor bebek direbus dalam 3 gelas air biarkan mendidih hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring dan diminum 2 kali pagi dan sore

C. Terapi Herbal dengan Sidaguri
30 gr tanaman sidaguri kering direbus dengan 3 gelas air. Bairkan mendidih sampai tersisa 1 gelas airnya. Setelah dingin saring dan minum sehari 2 kali masing - masing 1/2 gelas

D. Kayu Manis, Biji Pala, Kapulaga, Cengkih, Ubi Jalar,Merica, Jahe Merah, Bengle dan Sosor Bebek
a}Kayu manis sebesar ibu jari, 5 gr biji pala, 5 butir kapulaga, 5 butir cengkih, 200 gr ubi jalar merah, 10 butir merica,15 gr jahe merah semua bahan dicuci bersih lalu direbus dengan 1500 ml air. Biarkan mendidih hingga tersisa 500 ml. Air rebusan disaring dan tambahkan 200 ml susu cair kemudian diminum

 b} Satu ibu jari kayu manis, 15 gr jahe merah, 5 gr biji pala, 5 butir kapulaga, 5 butir cengkih, 4 lembar daun sosor bebek. Ramuan direbus dalam 600 cc air hingga air tersisa 300 cc. Air rebusan disaring  dan diminum.

Semoga Bermanfaat.. dan dapat membantu kesembuhan anda..Silahkan ditunggu Update Terapi Herbal untuk Asam Urat dan Rematik Berikutnya ya.. Salam..

No comments:

Post a Comment